Header Ads Widget


 

Semarak Pawai Karnaval HUT Kemerdekaan RI Ke 79


Nganjuk RevolosiNews.Com - Dalam rangka memperingati hari HUT kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79, SMP 1 Negeri Rejoso, turut menyemarakan pawai karnaval yang berlangsung di wilayah Kecamatan Rejoso, Kabupaten Nganjuk,

Kegiatan karnaval tersebut, berlangsung pada hari    Selasa 20 - 8 - 2024 dengan di ikuti 400 peserta siswa siswi didik. 




Pawai karnaval tahun ini SMP 1 Negeri Rejoso mengambil tema, Semantok dalam ke Bhinekaan Indonesia, membetuk peserta didik yang berkarakter dan berprestasi.

Kegiatan karnaval kali ini, menampilkan berbagai macam penampilan dan profesi, mulai dari cucuk lampah, Putri Domas, Gita pati, TNI, Polri, Dokter, Bidan, Guru, Ustadz Mahasiswa, Pengusaha, Petani, dan lain lain.
peserta pawai karnaval, diberangkatkan Camat Rejoso, Tegu Ovi Adriyanto, sebelum memberangkatkan terlebih dahulu memberikan kata sambutan, dia menyampaikan, mengapresiasi kepada seluruh peserta pawai karnaval yang telah berpartisipasi dan berkontribusi menyemarakan hari ulang tahun HUT kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, dan kami juga, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak panitia yang telah melaksanakan kegiatan ini dengan aman dan lancar,"tuturnya.
tepat waktu sekira  13 00 diberangkatkan dari depan kantor Desa Musir Kidul, dan menuju akhir finish lapangan olaraga Desa Talang, dengan jarak tempuh kurang lebih 3. Km

Peserta Karnaval kali ini, di ikuti berbagai pendidikan, mulai dari SMP, SLB, MTSN,  SMA dan umum, dengan total 15 regu dan jumlah peserta kurang lebih 5000 orang.


Kepala sekolah SMP 1 Negeri Rejoso Yayuk Winarti, S,Pd.M. M. Pd. Saat di wawancarai awak media RevolosiNews.Com, dia mengatakan," Harapan terkait pawai karnaval ini, selain bentuk perayaan terhadap hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, juga sebagai wujud kebanggaan terhadap sumber daya yang ada di  wilayah Kecamatan Rejoso Kabupaten Nganjuk, di mana kita hidup dan bertumbuh kedepannya. Dan kami berharap kepada anak didik  tidak melupakan daerah kelahirannya dan bisa terus berinovasi, berkontribusi, untuk mengembangkan kemampuannya, baik di wilayah Kecamatan Rejoso maupun di Kabupaten Nganjuk secara luas,"pungkasnya.(Irno)





Posting Komentar

0 Komentar